Muhammad Takdir : Konsep Rumah Tunggu Solusi Aman Bagi Ibu Hamil di Daerah Terisolir

amramr
Jan 31, 2025 - 18:04
 0  24
Muhammad Takdir : Konsep Rumah Tunggu Solusi Aman Bagi Ibu Hamil di Daerah Terisolir
Ketua Komisi IV DPRD kabupaten Sumbawa Muhammad Takdir SE.M.M.Inov

Muhammad Takdir : Konsep Rumah Tunggu Solusi Aman Bagi Ibu Hamil di Daerah Terisolir 

Sumbawa.Amarmedia.co.id - Usulan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa, Junaedi A.Pt., S.Si., M.Si, tentang pembangunan Rumah Tunggu untuk ibu-ibu yang akan melahirkan di daerah terpencil mendapat perhatian serius dari Ketua Komisi IV DPRD Sumbawa, Muhammad Takdir SE., M.M.Inov. Menurut Takdir, usulan tersebut merupakan langkah positif dalam meningkatkan pelayanan kesehatan, khususnya bagi masyarakat yang tinggal di wilayah yang sulit dijangkau.

"Usulan untuk membangun Rumah Tunggu ini sangat relevan, mengingat tantangan besar yang dihadapi oleh masyarakat di daerah terpencil, terutama yang berkaitan dengan akses ke layanan kesehatan. Banyak ibu hamil yang terpaksa menempuh jarak jauh dengan kondisi jalan yang rusak dan medan yang berat, yang tentu saja membahayakan keselamatan ibu dan anak," ujar politisi PKS ini.

Takdir menilai, konsep Rumah Tunggu yang dapat memberikan tempat aman bagi ibu hamil sebelum melahirkan di fasilitas kesehatan lebih dekat, dapat meminimalisir risiko yang mungkin terjadi akibat keterlambatan penanganan medis. "Dengan adanya Rumah Tunggu, ibu hamil dapat lebih cepat mendapatkan perawatan dan apabila diperlukan, mereka dapat segera dipindahkan ke rumah sakit terdekat," jelasnya.

Namun, Takdir juga menekankan bahwa untuk merealisasikan program ini, perlu adanya kolaborasi antara pemerintah daerah, dinas terkait, serta masyarakat. Pembangunan Rumah Tunggu tidak hanya terkait dengan penyediaan tempat inap, tetapi juga mencakup penyediaan fasilitas kesehatan yang memadai dan dukungan transportasi yang lancar.

"Selain membangun Rumah Tunggu, kami juga berharap adanya perbaikan infrastruktur jalan yang menghubungkan daerah terpencil dengan pusat pelayanan kesehatan. Semua ini harus menjadi satu kesatuan yang saling mendukung," tambah Takdir.

Sebagai anggota Komisi IV DPRD Sumbawa yang membidangi sektor kesehatan, Takdir mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus mendukung upaya-upaya peningkatan kualitas layanan kesehatan di daerah, termasuk merealisasikan konsep Rumah Tunggu. Ia berharap program ini dapat segera diwujudkan demi keselamatan ibu dan anak serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat Sumbawa secara keseluruhan.

"Kami akan terus berkoordinasi dengan dinas terkait dan memastikan bahwa anggaran untuk program ini dapat dialokasikan dengan baik. Kesehatan adalah prioritas utama, dan kami akan berusaha agar solusi ini bisa segera terealisasi," tutup Takdir. (AM/SR)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow